-->

Resep Tumis Oncom Leunca Daun Kemangi

Ilustrasi tumis oncom leunca./Copyright shutterstock.com
Ingin menikmati tumis oncom leunca daun kemangi yang sedap? Coba bikin sendiri yuk. Ada resep mudah yang bisa langsung kamu coba.

Bahan-Bahan
2 papan oncom, hancurkan atau potong kecil-kecil
2 ikat daun kemangi, petik daunnya
1 genggam leunca
3 siung bawang putih, iris tipis
6 siung bawang merah, iris tipis
5 buah cabai merah keriting, iris serong
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, digeprek
3 sdm minyak untuk menumis
air, garam, gula, dan lada bubuk secukupnya

Cara Membuat
1. Tumis lengkuas dan daun salam, masukkan bawang merah dan bawang putih. Tumis sampai harum. 
2. Masukkan cabai, tumis sampai matang.
3. Masukkan leunca, aduk sebentar.
4. Masukkan oncom, tambahkan air, garam, gula, dan lada bubuk secukupnya. Koreksi rasa.
5. Ketika air sudah menyusut dan bumbu meresap, tambahkan daun kemangi, aduk sebentar. Angkat dan sajikan.

Selamat memasak, ladies!
sumber: vemale.com

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter