-->

INI DIA!! 10 Jajanan Anak Sekolah yang Paling Laris Saat Ini

8. Pentol


Pentol adalah jajanan yang bisa ditemukan di mana saja. Ya, pentol adalah nama lain dari bakso. Hanya saja kita menyantap pentol ini tanpa kuah. Di samping itu, tekstur pentol juga terasa lebih kenyal karena campuran tepung tapioka di dalamnya lebih banyak.
Berbeda dengan cilok, aroma daging sapi di dalam pentol jauh lebih terasa. Bahkan, ada tambahan tahu dan gorengan juga saat kita membeli pentol. Agar rasa dari pentol ini semakin sedap, Anda bisa menambahkan saus tomat, sambal, dan kecap. Jajanan ini bisa ditemukan di hampir setiap sekolah, khususnya sekolah-sekolah yang ada di Jawa Timur.

9. Sosis Mie


Anak-anak tentu sangat menyukai sosis. Namun, biasanya para pedagang akan memodifikasi sosis tersebut hingga menjadi jajanan yang unik. Sosis mie adalah salah satu variasi makanan sosis yang biasa dijual oleh para pedagang di sekitar sekolahan. Sosis sapi digulung dengan mie kuning, lalu digoreng di dalam minyak panas.
Rasa dari sosis mie ini gurih dan sedikit renyah karena mie yang digoreng tersebut akan menjadi garing. Sosis mie biasa disajikan dengan saos tomat dan saos sambal. Untuk menikmati jajanan yang satu ini, Anda juga bisa membuat menu sosis mie ini sendiri, lho.

10. Sosis Bakar



Sebelumnya ada sosis mie, namun kali ini jajanan terlaris untuk anak sekolahan adalah sosis bakar. Jika sosis mie dimasak dengan cara digoreng, maka sosis bakar ini dibakar. Namun bukan asal bakar, ya. Sebab, sebelum dibakar, sosisnya diberi bumbu-bumbu yang gurih.
Setelah selesai dibakar, barulah sosisnya diberi bumbu lagi. Nah, bumbunya bisa milih sendiri, ada rasa BBQ, pedas, asin, bahkan ada juga black paper. Tak lupa, mayones dan saus pedas pun dioleskan di atas sosis bakar yang sudah matang. Pasti enak!

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter